Jumat, 23 April 2010

Konsep Diri 2009 - Renungan dari SMG-Sales (1)

Rabu, 2008 Desember 17


Artikel ini dikirim untuk rekan-rekan MTSC (Mario Teguh SuperClub). Mudah-mudahan bermanfaat juga untuk Anda.

*****


"Kita, Anda dan saya, dibatasi oleh sesuatu.

Bila kita tidak dibatasi oleh apa pun; kita akan

tumbuh, berkembang dan bahkan meledak

menjadi apapun yang kita inginkan."


(Mario Teguh, Five Mental Switches to The Next Logical Steps)


Menyambung pointer diatas,

Saya mempunyai tiga pertanyaan, untuk Anda dan saya;


Pertama,

apakah di tahun 2008 kita sudah meledak ?


Kedua,

Jika belum meledak, apa yang menghambat dan membatasi kita ?


Ketiga,

apakah kita akan “meledak” di tahun 2009 ?


Sahabat super members,


Tahun ini segera menjadi tahun lalu,

Tahun depan menjadi tahun ini

Waktu bergerak, berlari dengan kecepatan tinggi

Melebihi impian-impian yang belum kita wujudkan.


Bapak Mario Teguh membahas sebuah konsep yang tidak lazim;


Your Identity as Your Success Stopper

(Identitas Anda sebagai Penghalang Sukses Anda.)


judul di atas, merupakan jawaban mengenai sesuatu yang membatasi kesuksesan kita.


Sesuatu itu,

batasan bagi keberhasilan seseorang itu,

adalah Identitas diri kita; konsep diri kita terhadap diri kita sendiri.


Kita, sering sekali tidak berani bermimpi besar, atau

meletakkan tanggal pada impian kita.


Kita merasa tidak yakin mampu mencapai mimpi kita,

dan oleh sebab itu masih belum bergerak mengejar mimpi kita.


Kita merasa punya banyak waktu,

jadi, kita berhak membuangnya dengan menunda-nunda pekerjaan.


Sahabat super members,


Mari Anda renungkan sejenak, Jika konsep diri Anda lemah,

impiannya kecil,

selalu menunda tindakan,

bekerja serba sedikit,

Bagaimanakah Anda dapat mengharapkan sebuah keberhasilan di tahun 2009 ?


Ubah konsep diri Anda!

tanggalkan yang lama dan ganti dengan yang baru!


Dalam SMG – Sales ini,

Bapak Mario Teguh membimbing kita tentang cara-cara untuk menciptakan “Big Bang” di masa depan… Meledaklah !


Apa saja formulanya ? Bagaimanakah caranya?

Sedikit bocoran, tunggu saja tanggal mainnya dari Pak Adi Prakosa.


Pertanyaan terakhir,

Lalu, apa hubungannya SMG – Sales dengan Materi Konsep Diri ?


Sangat tidak gampang untuk membujuk jiwa kita untuk mengubah konsep,

itu akan menimbulkan perasaan tidak nyaman,


Tetapi karena itu penting bagi kita!


Kita perlu menjual konsep diri yang baru pada diri kita yang lama.

Dan itu adalah sales!


Selamat membuat rencana sukses Anda di tahun 2009..


Terimakasih dan salam super,


See You At The Top,


Johny Rusly

Your Success Partner


www.1000hari.blogspot.com

0 komentar:

 
;